Sumber Gambar : Modifikasi
Saya kaget banget saat memutar salah satu channel televisi luar yang menayangkan film seri Mac Gyver session 2, tetapi ternyata, pemainnya bukan Richard Dean Anderson, seperti yang saya ingat dulu, melainkan bintang baru yang sama sekali tidak Saya kenal. Jadilah, langsung browsing untuk mencari tahu tentang pergantian ini.
Dan ternyata, karakter Mac Gyver beserta hampir semua pendampingnya, memang kembali dibuat film seri yang baru dengan judul yang sama. Meskipun menurut Saya pribadi, rasanya jelas berbeda.
Karakter Mac Gyver dulu
Sungguh, walaupun sekilas tampak hampir sama, tetapi karakter Mac Gyver yang sekarang diperankan oleh Lucas Till, berbeda dengan yang dimainkan Richard Dean Anderson. Dulu, Mac Gyver benar-benar menghindari senjata dan kekerasan. Namun, sekarang, meskipun mungkin sama-sama tidak menyukai senjata, Mac Gyver kini lebih keras hati ketimbang yang dulu. Tampangnya pun, meski tampak sama keren, tetap terlihat lebih low profile Mac yang dulu dibanding kini.
Tetapi, secara keseluruhan akhirnya Saya menyimpulkan, bahwa sosok mereka berdua, memang rada-rada mirip juga sih. Hanya saja, aneh rasanya melihat sosok Lucas Till dalam diri Mac Gyver yang dulu Saya kenal sebagai Richard Dean Anderson.
BTW, meskipun Saya baru menonton beberapa episode film seri yang sekarang, secara singkat karakternya memang masih serupa dengan Mac Gyver yang Saya idolakan dulu. Bahkan kalo dipikir, ciri uniknya yang tetap dipertahankan ada, benar-benar menginspirasi Saya sampai sekarang.
Sifat yang pantang menyerah, memanfaatkan apa saja yang ada di hadapan untuk menyelesaikan tantangan, sungguh mengilhami saya untuk bersikap serupa.
Pisau lipat Swiss Army dan perekat yang selalu lekat baik pada diri Mac yang lama maupun yang baru, juga memotivasi Saya untuk punya hal serupa.
Tidak percaya? Lihat dulu gambar di bawah ini. Inilah barang-barang yang setia tersimpan di triple pouches yang selalu Saya bawa. Mirip, kan?
Sumber Gambar : Dokumentasi Pribadi
Yang jelas, pisau lipat Swiss Army-nya persis sama, kan? Kalo perekat nya, sih duplikat lebih kecilnya. Karena ternyata tidak mungkin menyelipkan lakban selebar itu di pouches kecil Saya. Sedangkan stapler, itu sih pilihan Saya saja. Karena kebutuhan dasar versi saya … 😃
Jadi, pasti penasaran dong, seperti apa sosok Mac Gyver yang menjadi tokoh favorite saya. Yuk, tonton bareng serialnya di channel AXN atau saluran televisi lain yang menayangkannya. Pasti, akan terpincut juga dengan kecerdasan dan kreativitasnya.
Percaya, deh…
Referensi :
- https://en.m.wikipedia.org/wiki/MacGyver_(1985_TV_series)
- https://en.m.wikipedia.org/wiki/MacGyver
- Referensi pribadi
No Responses